Bahan Alkitab: Gen 42 – 50
Tanggal: 26/07/2020
Kategori: sm-sore-nursery
Ringkasan:
7 tahun kelimpahan pun berlalu dan datanglah tahun2 kekurangan.
Namun di Mesir ada cukup makanan karena Yusuf berdasar mimpi Firaun, sudah menyiapkan untuk masa kekurangan ini.
Yakub mendengar bahwa di Mesir ada makanan maka Yakub menyuruh anak2nya untuk pergi membeli makanan di Mesir.
Saudara2 Yusuf kecuali Benyamin pergi dan bertemu Yusuf tapi mereka tidak mengenali Yusuf.
Yusuf mencari tahu keadaan ayahnya Yakub dan saudaranya Benyamin dan dengan akalnya dia berhasil bertemu Benyamin dan menguji kakak2nya.
Kakak2nya sekarang tidak lagi merekakan yang jahat bahkan mereka mulai memperhatikan satu sama lain.
Pada akhirnya Yusuf membuka identitasnya dan meminta kakak2nya menjemput Yakub untuk tinggal bersama di Gosyen, Mesir.
Yakub meninggal dan dikuburkan di Kanaan lalu Yusuf mendekati ajalnya pun berpesan agar tulang belulangnya dibawa ke Kanaan pada saatnya Tuhan membawa bangsa Israel (keluarga Yakub) kembali ke tanah perjanjian.
Yusuf tidak mendendam pada kakaknya karena Yusuf tahu bahwa Tuhan lah yang berkuasa dan berdaulat.
Kakak2nya mereka2kan yang jahat pada Yusuf tapi Tuhan lah yang mengirimkan Yusuf lebih dahulu ke Mesir sebagai bagian dari pemeliharaan Tuhan kepada keluarga Yakub, yang mana Juru Selamat akan lahir daripadanya.
Terkadang dalam hidup kita terjadi hal yang tidak kita mengerti, namun yakin dan percayalah bahwa Tuhan yang menyayangi kita itu berdaulat dan berkuasa, semua itu bagaikan potongan puzzle yang pada akhirnya akna terlihat gambar indahnya.
Tuhan selalu bersama kita dan mengasihi kita.
Rencananya indah dan selalu yang terbaik buat kita karena itu tetaplah berpegang dan percaya padaNya apapun yang terjadi.
Ayat Hafalan:
Gen 50:20b
GOD meant it for good…to save many people
Bahan Tambahan: